Les Mandarin & Coding Anak Semarang

Kursus Mandarin & Coding Anak

Les / Kursus Bahasa Mandarin, Coding / Programming, Pelajaran Sekolah Anak / Pelajar di Semarang

Robotik IoT Level 1

Robotik IoT Level 1

Target Pembelajaran : 

Siswa/i untuk mampu mempelajari dasar IoT dan membuat berbagai project dengan mikrokontroller NodeMCU / ESP8266.

Tersedia Kelas : Privat / kelompok, 60 menit/sesi.

Materi yang dipelajari :

Chapter 1 : Perkenalan Internet of Thing (IoT)

Siswa/i akan belajar mengenai IoT dan mengenal bagian-bagian atau port-port yang tersedia pada NodeMCU / ESP8266.

Chapter 2 : Instalasi Software Arduino IDE & Library ESP8266

Siswa/i akan belajar instalasi software-software yang dibutuhkan dalam pengembangan aplikasi IoT dan cara menghubungkan NodeMCU dengan laptop/komputer.

Chapter 3 : Dasar Pemrograman NodeMCU ESP8266 Membuat Blinking LED

Siswa/i akan belajar pemrograman NodeMCU membuat blinking LED dan belajar merangkai komponen LED, resistor, kabel, dan NodeMCU pada breadboard.

Chapter 4 : Membuat Project Sistem Kendali LED dengan Switch 

Siswa/i akan belajar praktek membuat project mengendalikan LED dengan switch dan belajar merangkai komponen LED, resistor, kabel, switch, dan NodeMCU pada breadboard.

Chapter 5 : Membuat Project Sistem Kendali LED dengan Web Browser 

Siswa/i akan belajar praktek membuat project mengendalikan beberapa LED dengan web browser dan belajar merangkai komponen LED, resistor, kabel, dan NodeMCU pada breadboard. Siswa/i juga akan belajar coding HTML untuk kontrol dari web browser.

Chapter 6 : Membuat Project Sistem Kendali Buzzer dengan Web Browser 

Siswa/i akan belajar praktek membuat project mengendalikan buzzer dengan web browser dan belajar merangkai komponen buzzer, resistor, kabel, dan NodeMCU pada breadboard. 

Chapter 7 : Membuat Project Sistem Kendali Seven Segment dengan Web Browser 

Siswa/i akan belajar praktek membuat project mengendalikan seven segment dengan web browser dan belajar merangkai komponen seven segment, resistor, kabel, dan NodeMCU pada breadboard. Siswa/i juga akan belajar coding HTML untuk kontrol dari web browser.

Chapter 8 : Membuat Project Monitoring Suhu dengan Thingspeak

Siswa/i akan belajar praktek membuat project monitoring suhu menggunakan Thingspeak dan belajar merangkai komponen sensor suhu, resistor, kabel, dan NodeMCU pada breadboard. 

Cocok Untuk :

Lulusan Basic Electronic hingga mahasiswa elektro